01 March 2016

Sore ke Malam di Kampung Halaman

Aku rindu bau debu yang disiram air hujan. Aku rindu kampung halaman. Rindu tanah liat yang kujadikan patung kecil dan mobil-mobilan. Waktu sore yang asyik untuk bermain. Kemudian ibu memanggil untuk mandi dan makan. Ayah mengajak ke masjid. Mengaji alquran sambil digigiti nyamuk-nyamuk.

Aku rindu malam yang hening bersama tetesan hujan. Lembab bergemericik pada genangan air yang terinjak sandal. Obrolan para pemuda yang membuatnya hidup. Lampu-lampu jalanan yang dikerumuni oleh laron-laron. Hujan pun jatuh di malam hari. Bersama kilat dan sambaran petirnya yang mendebarkan.